BerandaDaerahBupati Pulau Taliabu Resmi Melantik 459 Anggota BPD

Bupati Pulau Taliabu Resmi Melantik 459 Anggota BPD

BOBONG, JAGAMELANESIA.COM – Bupati Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab), Provinsi Maluku Utara (Malut), Aliong Mus, resmi melantik 456 anggota Badan Permusyawaratan (BPD). Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut dilaksanakan di gedung Hemungsia Sia Dufu, Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat, pada Kamis, 16 Febuari 2023 kemarin.

Dalam sambutannya, Aliong, menyampaikan bahwa BPD yang dilantik hari ini merupakan hasil pemilihan serentak oleh masyarakat desa se-Kabupaten Pulau Taliabu. Aliong mengatakan, BPD merupakan unsur penyelenggara Pemerintahan Desa yang setiap kebijakannya harus didengar dan dijadikan bahan evaluasi oleh Pemerintah Desa (Pemdes) setempat. Hal itu demi kemajuan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat desa.

“Selain itu BPD juga merupakan perpanjangan tangan masyarakat desa dalam hal penyampaian aspirasi ke Pemdes, serta mengawal dan mengawasi kinerja Pemdes. Oleh sebab itu masyarakat juga diminta untuk mengawal dan serta membantu kerja-kerja anggota BPD, yang terpilih dan telah dilantik hari ini,” terang Aliong.

Menurut Aliong, dua instansi negara tingkat bawah ini merupakan satu kesatuan, yang bertanggungjawab atas jalannya roda pemerintahan di desa serta menjaga kesejahteraan dan kestabilan ekonomi masyarakat desa. Hal itu dilakukan juga untuk membantu meningkatkan perekonomian bangsa.

“Oleh karena itu, saya berharap kepada seluruh anggota BPD yang baru dilantik hari ini, agar mampu bekerjasama dengan Pemdes. Sehingga bisa memberi kontribusi positif di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Diketahui, dalam pelantikan tersebut, selain Bupati Kabupaten Pultab, turut hadir Forkopimda Pulau Taliabu. Acara pelantikan ratusan BPD ini berjalan sukses dan lancar. (Panji)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru