BerandaPendidikanSepanjang 2024 SMP Negeri 2 Kota Ternate Cetak 16 Prestasi

Sepanjang 2024 SMP Negeri 2 Kota Ternate Cetak 16 Prestasi

Ternate – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Kota Ternate, sepanjang tahun 2024 telah meraih 16 prestasi, baik di tingkat Kota, maupun tingkat Provinsi, dimana prestasi ini di raih oleh siswa/siswi yang mengikuti lomba tingkat SMP yang digelar oleh pemerintah.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMP Negeri 2 Kota Ternate, Nurhayati Pandawa, S.Pd, M.Pd, saat dikonfirmasi awak media, Rabu (15/1), membenarkan adanya prestasi yang diraih oleh pihaknya sepanjang tahun 2024 tersebut.

“Ia benar sepanjang tahun 2024 kemarin siswa/siswi kami berhasil meraih 16 prestasi, dimana prestasi-prestasi tesebut diraih melalui berbagai mata lomba tingkat SMP, yang digelar oleh pemerintah baik itu ditingkat Kota maupun Provinsi,” pungkas Hayati sapaan akrab Nurhayati Pandawa, S.Pd, M.Pd.

Lanjut, Hayati, dari 16 prestasi ini diantaranya yakni, 3 prestasi pada lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) dengan gelar juara terbaik, 2 prestasi pada lomba tarian kreasi yang digelar oleh Diknas Kota Ternate, dengan gelar juara satu (I), serta juara satu (I) pada lomba Panto MIM dan juara dua (II) pada lomba Nyanyian Solo, yang juga digelar Dinkes Ternate.

“Selain itu ada juga juara satu (I) karate putri dan pencak silat putra, serta juara dua (II) karate putra yang digelar oleh Pemprov Malut. Ada juga peraihan jara satu (I) pada 4 lomba Bidang yakni, Bidang Gembira, Bidang Bakti, Bidang Jumpa, dan bidang kewirausahaan, serta juara satu (I) umum pada lomba Mabicab dan Apkremu VI, dimana semua lomba ini digelar oleh Pemkot Ternate,” beber Hayati.

Hayati, berharap di tahun 2025 ini pihaknya terus meningkatkan prestasi melalui kreatifitas siswa/siswi, guna mempertahankan gelar prestasi yang diraih selama tahun 2024 kemarin.

“Harapan kami semoga prestasi yang telah kami raih di tahun 2024 kemarin bisa kami tingkatkan, minimal bisa dipertahankan demi menjaga kualitas dan mutu pendidikan di SMP Negeri 2, dimasa yang akan datang. Meski begitu kami juga tetap mengharapkan dorongan serta sport dari pemerintah, khusunya Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kota Ternate,” tutup Hayati.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru