BerandaDaerahTak Ditemui Anggota DPRD, PRP Kaimana Akan Kembali Gelar Aksi Tolak Otsus...

Tak Ditemui Anggota DPRD, PRP Kaimana Akan Kembali Gelar Aksi Tolak Otsus dan DOB

KAIMANA, JAGAMELANESIA.COM – Aksi demonstrasi damai di Kaimana, Papua Barat sempat diadang oleh aparat kepolisian di persimpangan jalan Pasar Sayur Kaimana (Pasar Baru), Jumat (29/7/2022). Massa aksi mendesak agar dapat melakukan long march menuju kantor DPRD Kabupaten Kaimana namun tidak diizinkan oleh pihak Kepolisian.

Massa kemudian melakukan negosiasi yang terus berjalan hingga pukul 11.00 WIT. Sementara itu, massa aksi terus mendesak agar Ketua DPRD Kaimana segera menemui massa aksi di titik aksi berlangung yakni titik kumpul Pasar Baru Kaimana.

Setelah menunggu hampir 1 jam di titik aksi, tidak satupun baik Ketua DPRD maupun Anggota DPRD Kaimana yang datang bertemu massa aksi di Terminal Pasar Baru Kaimana. Akan tetapi, massa ditemui oleh perwakilan dari Sekwan (Sekretariat Dewan) DPRD Kaimana.

“Hal itu menimbulkan kekecewaan massa aksi sehingga massa aksi dengan tegas menolak untuk memberikan aspirasi kepada utusan DPRD Kaimana tersebut,” bunyi keterangan tertulis yang diterima Jagamelanesia.

“Karena ketidakhadiran DPRD Kaimana sesuai permintaan massa aksi sehingga massa aksi langsung membacakan pernyataan sikap di tempat dan tidak memberikan aspirasi kepada perwakilan DPRD dalam hal ini anggota Sekwan (Sekretariat Dewan) yang ada di tempat aksi,” tambahnya.

Di akhir demo damai yang digelar oleh PRP Sekber Kaimana, Koordinator PRP wilayah Kaimana menegaskan  sikap bahwa massa aksi akan kembali digelar lagi karena dalam beberapa aksi yang di lakukan di Kaimana Ketua DPRD Kaimana tidak pernah hadir untuk mendengar dan menerima tuntutan massa aksi

Selanjutnya, sekitar pukul 12.30 WIT massa aksi melakukan doa bersama dan membubarkan diri secara damai. Adapun koordinator aksi yakni Nelius Kerou selaku Korlab dan Edo Samkakai selaku Wakorlab. (UWR)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru