HALMAHERA TIMUR, JAGAMELANESIA.COM – Sejumlah Organisasi Kepemudaan (OKP), Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), dan Komunitas Literasi di Kabupaten Halmahera Timur Provinsi Maluku Utara menggelar aksi penggalangan dana untuk Palestina.
OKP, Ormas, dan Komunitas Literasi yang tergabung dalam Forum Faduli Palestina (FFP) tersebut menggelar aksi penggalangan dana pada Senin, 24 Mei 2021 di pusat Ibu Kota Kabupaten Halmahera Timur (Haltim).
Koordinator aksi penggalangan dana untuk Palestina, Anwar Pajung, saat dikonfirmasi tim jagamelanesia.com, Selasa (25/5), menyampaikan bahwa aksi yang digelar pihaknya tersebut merupakan bentuk kepedulian antar sesama manusia.
Aksi tersebut, kata Anwar, juga merupakan aksi protes terhadap penyerangan yang dilakukan oleh militer Israel terhadap Palestina, yang dimana aksi tersebut telah mengorbankan ratusan warga sipil.
“Aksi penggalangan dana ini akan berlangsung selama dua hari yang kemudian akan ditindaklanjuti ke provinsi hingga ke Palestina,” ujar Anwar.
Sementara itu, Ketua Komunitas Wartawan Halmahera Timur (KWHT), Iksan Kakiet, pada kesempatan itu menyampaikan bahwa selain memberikan imbauan kepada masyarakat untuk memberikan sumbangan, pihaknya juga mengutuk keras tindakan Israel yang membombardir masyarakat Palestina termasuk ratusan jurnalis dan gedung berita yang menjadi korban dan rusak akibat serangan tersebut.
“Dalam aksi ini pula kami bertandang ke Kantor Bupati Halmahera Timur (Haltim). Disana Pemkab Haltim yang diwakili Asisten III, Tamrin Bahara, menyambut baik kedatangan masa aksi dan berbincang banyak hal tentang Palestina,” ungkapnya.
Untuk diketahui, forum yang dikoordinatori oleh Anwar Pajung ini meliputi Komunitas Wartawan Halmahera Timur (KWHT), Aksi Cepat Tanggap (ACT), DPD KNPI Halmahera Timur versi Haris Pertama, Pemuda Pancasila Halmahera Timur, Lemhati, Rumah Baca Kartini, Rumah Baca Sefey, PMR dan Pramuka, KKSS, KKST, serta Sepra Halmahera Timur.
Aksi penggalangan dana tersebut dilakukan di beberapa titik di pusat Kota Maba, yakni Kantor Bupati Halmahera Timur, di sepanjang jalan kawasan pemerintahan, Pasar Faifiye, serta di depan Sekretariat Sefey. (ST)